Agricon Indonesia (ACI) mengadakan kegiatan CRM di beberapa tempat diantaranya di kabupaten Sidereng Rappang (Sidrap), Sulawesi Selatan pada tanggal 3 April 2018 dengan dihadiri oleh 52 orang petani padi. Selanjutnya untuk di pulau Jawa, CRM Gathering dilaksanakan pada tanggal 17-21 Mei 2018 dengan lokasi yang berbeda yaitu Lembang, Brebes dan Magelang. Rata-rata kehadiran mencapai 50 orang petani sayuran setiap tempatnya.
Di bulan Juni, ACI menggelar kegiatan CRM Gathering di 2 lokasi yaitu Sumatera Utara dan Nusa Tenggara Barat. Untuk wilayah Sumatera Utara diadakan pada awal bulan Juni 2018 di Prime Plaza Hotel, Medan. Sedangkan di Nusa Tenggara Barat diadakan pada akhir bulan Juni tepatnya tanggal 30 Juni 2018 di Sembalun dengan kehadiran petani sebanyak 50 orang.
Program Customer Relationship Management (CRM), selain untuk mempererat hubungan antara perusahaan dan pelanggan, juga bertujuan untuk memberikan edukasi dan informasi-informasi terbaru tentang produk dan program persembahan Agricon Indonesia. Sampai saat ini petani CRM yang dikelola oleh ACI sejumlah 1.504 petani yang tersebar di seluruh Indonesia.
Dalam kesempatan CRM Gathering yang telah diadakan, ACI memberikan edukasi serta tambahan informasi yang menambah wawasan serta bermanfaat bagi petani salah satunya dengan mengundang guru besar Universitas Mataram, Prof. Ir. Muhammad Sarjan, M.Ag.C.P untuk sharing mengenai teknik aplikasi pestisida yang baik dan benar agar para petani dapat meningkatkan hasil pertanian yang aman dan memuaskan.
Tujuan ini pun tersampaikan, dalam testimoni petani asal Pati – Jawa Timur, Sutopo menyampaikan bahwa dengan adanya kegiatan edukasi dan produk dari ACI, salah satunya Tenchu 20SG para petani mendapatkan pengetahuan baru yang membuat hasil pertanian meningkat serta memberikan hasil yang berlimpah.
Tentang PT Agricon Indonesia
PT Agricon Indonesia atau ACI adalah salah satu anak perusahaan dari PT Agricon yang merupakan formulator dan perusahaan pestisida nasional terbesar di Indonesia setelah menjual sahamnya ke PT ICI Indonesia Pestisida pada tahun 1994. PT Agricon kemudian memperluas portofolio bisnisnya menjadi agrokimia, penyedia greenhouse, sistem irigasi, operator pengendalian hama, produk turunan kelapa, serta penyedia benih. Pada tanggal 1 Januari 2016, PT Agricon secara resmi bertransformasi sebagai perusahaan holding yang menaungi beberapa unit bisnis:
- PT Asia Gala Kimia (AGK): Produk agrokimia generik & B2B.
- PT Agricon Sentra Agribisnis Indonesia (ASABI): Penyedia produk pertanian modern dan urban; greenhouse, irigasi & hidroponik.
- PT Agricon Putra Citra Optima (APCO): Perusahaan layanan pengendalian hama.
- PT Agri Lestari Nusantara (ALN): Produk turunan kelapa; cocofiber, cocopeat, coir net dan lain-lain.
- PT Asia Gala Agri (AGA): Produksi, distribusi, dan penjualan benih tanaman pangan.
- PT Agricon Indonesia (ACI): Penjualan dan distribusi produk-produk Agricon.
- PT Panca Agro Niaga Lestari (PANL): Distributor nasional produk pendukung pertanian.

